News
MPLS Dimulai, Siswa SMP Negeri 247 Jaksel Sudah Nikmati Program Makan Gratis Prabowo

Restorasi News Jakarta Selatan – Program makan gratis yang diusung Presiden Prabowo Subianto mulai dirasakan manfaatnya oleh siswa di SMP Negeri 247 Jakarta Selatan. Selama Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), seluruh siswa mulai dari kelas 7, 8, hingga 9 mendapatkan paket makanan gratis yang dibagikan langsung oleh pihak sekolah.
Seorang orang tua siswa, Endang, mengaku terbantu dengan adanya program makan gratis ini. Ia mengatakan, makanan yang dibagikan cukup lengkap dan memenuhi standar gizi.
“Anak saya di SMPN 247 dapat makan gratis dari program Prabowo. Isinya lengkap, empat sehat lima sempurna. Kalau beli di warung bisa habis Rp24 ribu satu bungkus. Alhamdulillah, ini sangat membantu kami sebagai orang tua,” ungkap Endang saat mengantar anaknya di hari pertama MPLS, Senin (15/7/2025).
Pantauan di sekolah, makanan dibagikan kepada seluruh siswa tanpa terkecuali. Menu yang diberikan bervariasi setiap harinya, dengan standar gizi yang telah ditentukan.
Program makan gratis ini merupakan realisasi janji kampanye Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, yang mulai dijalankan secara bertahap di sekolah-sekolah negeri.
Sementara itu, pihak sekolah hingga saat ini belum memberikan keterangan resmi terkait skema pendistribusian makanan gratis ini maupun total jumlah penerima manfaat di sekolah tersebut.
Program ini diharapkan tidak hanya memenuhi kebutuhan gizi siswa, tapi juga meningkatkan konsentrasi belajar dan semangat mengikuti kegiatan sekolah.
penulis : Icky
